Lingkungan Keselamatan Kesehatan

Info HSE - 10 : Penyebab Kecelakaan Kerja

11 Mei 2023

Sebanyak 85% Kecelakaan kerja disebabkan oleh tindakan yang berbahaya (unsafe act) dan sisanya, 15% disebabkan oleh kondisi yang berbahaya (unsafe condition).

 

Kondisi yang berbahaya (unsafe condition) yaitu faktor-faktor lingkungan fisik yang dapat menimbulkan kecelakaan seperti mesin tanpa pengaman, penerangan yang tidak sesuai, alat pelindung diri (APD) tidak efektif, lantai yang berminyak, tidak adanya prosedur dan lain-lain.

 

Tindakan yang berbahaya (unsafe act) yaitu perilaku atau kesalahan-kesalahan yang dapat menimbulkan kecelakaan yang dilakukan oleh pekerja seperti ceroboh, tidak memakai alat pelindung diri, membuang sampah sembarangan, bekerja tidak sesuai prosedur dan lain-lain. Hal ini dapat disebabkan oleh gangguan kesehatan, gangguan penglihatan, cemas serta kurangnya pengetahuan dalam proses kerja, cara kerja, dan lainnya.

 

HSE Team

 

Mau tau info seputar K3L? Nantikan artikel terkait K3L selanjutnya, ya!